Komunitas Hismadda Dan Kades Gelar Santunan Anak Yatim Piatu

BOGOR-GemilangNews.Com

Himpunan Silaturahmi Masyarakat Dayeuh (Hismadda) bersama Kepala Desa Dayeuh menggelar kegiatan santunan anak yatim piatu dan Tablig Akbar, bertempat di Majelis Daarul Faroh, pimpinan Habib Alwi bin Ahmad Al-A’thos. Minggu, (23/9/2018).

Kegiatan santunan anak yatim tersebut juga dibantu oleh Majelis Daarul Faroh (MDF). Sebanyak 400 anak yatim se Desa Dayeuh mendapatkan jatah santunan.

Diketahui pada kegiatan ini diawali Pembacaan ayat suci Alquran dan ceramah dari pimpinan majelis Daarul Faroh yakni Habib Alwi Bin Ahmad Al-A’thos itu, dilanjutkan dengan pemberian santuan kepada 400 anak yatim piatu.

Menurut Kepala Desa Dayeuh, Jamhali BJ, SE menuturkan, Desa dayeuh secara rutin diadakan kegiatan santunan anak yatim ini. Khususnya yang diadakan oleh Husmadda yang sejak 2011 rutin melakukan kegiatan sosial seperti santunan ini.

 

“Alhamdulillah kontribusi dari Hismadda ini sudah sangat baik khususnya kepada warga masyarakat desa dayeuh itu sendiri. “Saya berterima kasih kepada Hismadda yang dapat menggalang dana dari para pengusaha atau donatur dari dayeuh demi terlaksananya kegiatan sosial ini secara rutin,” tuturnya kepada wartawan media ini.

Kades juga memaparkan,  dalam kegiatan sosial yang dilakukan Hismadda ini  juga pihak Desa meberi bantuan dana melalui APBDes  (Anggaran Desa). “Karna membludaknya jumlah anak yang diberi santunan begitu signifikan, mangkanya kita bantu mengcover beri bantuan melalui anggaran Desa,” tambahnya

“Karna di Desa Dayeuh sudah menjadi tradisi warganya, bahkan ada empat kegiatan yang sama seperti yang dilakukan komunitas Hismadda ini,” jelasnya

Pada kesempatan yang sama, Ketua Hismadda yang juga ketua Panitia, Agil Achmadi, menjelaskan kegiatan ini rutin kita lakukan dua kali dalam setahun di tiap seminggu menjelang idul fitri dan bulan Muharram sekarang ini.

“Kita sebagai komunitas yang membidangi kegiatan sosial ini karna baru 26 anak yatim di bidang beasiswa pendidikan, berharap kedepan dapat memberikan kontribusinya kepada seluruh anak yatim se desa dayeuh dalam bidang bantuan biaya sekolah,” ucapnya.

Menurut Agil, hismadda yang sudah berdiri sejak 2011 silam sudah meluluskan sekitar 42 anak yatim yang bersekolah di tingkat SMP. Dan alhamdulillah pemdes dayeuh ini bisa membantu kegiatan Hismadda ini secara full atau maksimal dengan bantuan dana dengan nominal yang sangat signifikan

“Karna komunitas hismadda ini sejak lama ingin membuat sebuah badan Yayasan Sosial, pihaknya pun berharap kepada Pemerintah Kabupaten Bogor agar diberi kemudahan dalam mendapatkan dan mengurus legalitas,” ungkapanya

Kepada pemerintah sambung Agil, Kami berharap. “Karna kami sejak lama sudah memberikan bukti dengan kegiatan sosial ini secara rutin, agar pemerintah dapat memberikan kemudahan dalam mendapatkan legalitas badan hukum,” pungkasnya.

Reporter: Yudhi/Gandi/ZP

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Find More Information here to that Topic: gemilangnews.com/2018/09/23/komunitas-hismadda-dan-kades-gelar-santunan-anak-yatim-piatu/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Read More Info here to that Topic: gemilangnews.com/2018/09/23/komunitas-hismadda-dan-kades-gelar-santunan-anak-yatim-piatu/ […]

  3. … [Trackback]

    […] There you can find 82966 additional Info to that Topic: gemilangnews.com/2018/09/23/komunitas-hismadda-dan-kades-gelar-santunan-anak-yatim-piatu/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Read More Information here on that Topic: gemilangnews.com/2018/09/23/komunitas-hismadda-dan-kades-gelar-santunan-anak-yatim-piatu/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!