Ratusan Orang Menggelar Aksi Damai “Save Polri” di Depan Mapolda Sumsel

PALEMBANG-GemilangNews.Com

Masyarakat Sumatera Selatan yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Sumatera Selatan Bersatu (AMSSB) menggelar aksi damai didepan halaman Mapolda Sumsel, dan di sambut oleh Kapolda Sumsel, Irjen Pol Zulkarnain.

Dengan membentangkan spanduk mereka menyatakan mendukung Polri dalam pemberantasan Hoax, menyuarakan dukungan kepada Polri dalam setiap kegiatan dan penegakan hukum terutama memberantas Hoax.

Dalam orasi ini sebagai Koordinator, Rubi Indiarta, menyatakan hukum harus ditegakan Polri tidak boleh diintervensi oleh pihak manapun termasuk intervensi politik. “Karena Polri lembaga negara yang tugas melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat,” ujar Rubi saat di depan halaman Mapolda Sumsel, Senin (15/10/2018)

Menurut Rubi, Hoax selain dapat memecahkan belah keutuhan NKRI, juga bisa menimbulkan fitnah yang keji. “Untuk itu, kami yakin dan percaya Polri dalam menegakkan hukum dan memberantas Hoax bebas dari segala bentuk intervensi,” jelasnya.

Sementara itu, Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara mengatakan sangat berterima kasih kepada peserta aksi karena telah mendukung Polri dalam menegakkan hukum. Menurutnya, penegakan hukum memang ranahnya Polri.

“Polri memang tidak boleh diintervensi oleh pihak mana pun. Karena isu yang dibawa dalam demo ini Save Polri tentunya kami menerima dan akan kami laporkan ke Mabes Polri,” ungkap Kapolda

Selanjutnya usai mengadakan aksi damai didepan halaman Mapolda Sumsel ratusan massa yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Sumsel bersatu ini membubarkan diri secara tertib dan sekitar pukul 12.00.Wib dilanjutkan dengan konferensi pers yang didampingi oleh kuasa hukum mereka bertempat di Dian Cafe Jalan Basuki Rahmat.

Tim Advokad Aliansi Masyarakat Sumsel Bersatu yang berjumlah lebih kurang 50 orang dalam hal ini bertindak selaku profesinya menyatakan akan siap berkomitmen mendukung penuh Aliansi Mayarakat Sumsel Bersatu, dalam memperjuangkan Save Polri untuk anti Hoax bagi seluruh masyarakat Indonesi dalam hal ini khusnya Masyarakat Sumsel Bersatu.

Reporter: NP

 

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Information on that Topic: gemilangnews.com/2018/10/15/ratusan-orang-menggelar-aksi-damai-save-polri-di-depan-mapolda-sumsel/ […]

  2. … [Trackback]

    […] There you can find 3145 more Information to that Topic: gemilangnews.com/2018/10/15/ratusan-orang-menggelar-aksi-damai-save-polri-di-depan-mapolda-sumsel/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Find More Information here on that Topic: gemilangnews.com/2018/10/15/ratusan-orang-menggelar-aksi-damai-save-polri-di-depan-mapolda-sumsel/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!